Senin, 29 November 2010

KOMPUTER

A. E-MAIL
Pengertian E-mail
E-mail adalah singkatan dari Electronic Mail. Pesan, atau surat secara elektronik, baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, yang dikirimkan dari satu alamat ke alamat lain di jaringan internet. Sebuah alamat e-mail yang mewakili banyak alamat email sekaligus disebut sebagai mailing list. Sebuah alamat email biasanya memiliki format semacam username@host.domain, misalnya: namasaya@yahoo.com. Prinsipnya hampir sama dengan surat konvensional yang biasa dikirimkan melalui POS, perbedaannya adalah medianya. Jika melalui surat konvensional surat ditulis diatas kertas, dengan e-mail surat ditulis dalam bentuk elektronik.

Keuntungan menggunakan e-mail :
1. Nyaman : karena tidak perlu pergi ke kantor pos, cukup duduk di depan komputer anda yg sudah terhubung dengan Internet.
2. Cepat : pengiriman e-mail dapat berlangsung dengan cepat asal saluran Internet yg digunakan tidak bermasalah.
3. Murah : sekali anda terhubung ke Internet, biaya pengirimana e-mail relatif sangat murah dibandingkan dengan menggukan perangko.
4. Hemat sumber daya :  tidak perlu beli kertas, pulpen, perangko.
5. Aman :  karena ada passwordnya.
6. Reliabel : e-mail dapat disimpan di e-mail server, e-mail tidak akan hilang kecuali bila dihapus.
7. Global :  e-mail dapat dikirim ke seluruh dunia.
8. Memungkinkan pengiriman pesan berformat multimedia :  e-mail yg dikirim dpt berupa teks, gambar, video, program, suara dll.

Kelemahan menggunakan e-mail :
1. Salah Kirim :  karena salah menulis alamat e-mail yang dituju.
2. Rawan Penyadapan :  Password yg diketahui oleh orang lain, atau karena menggunaka web e-mail gratis.
3. Adanya kemungkinan pemalsuan identitas.
4. Kebanjiran e-mail/ spam/ mailboxnya penuh.
5. Respon terlambat.
2. Blog melebihi surat elektronik (Email), karena satu posting blog yang anda bahas, dapat dibaca oleh pengunjung blog yang tak terbatas. Beda dengan email yang hanya bisa dibaca oleh orang yang kita kirimkan. Selain itu, pengunjung blog juga dengan cepat dapat memberikan respon terhadap posting blog melalui komentar yang dapat langsung dituliskan di blog tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar