Kamis, 25 November 2010

FISIKA

A. HUKUM PASCAL (Blaise Pascal)
Berbunyi :
          " Tekanan yang diberikan pada zat cair yang berada dalam ruang tertutup, akan diteruskan oleh zat cair itu ke segala arah dengan sama besar "

rumus :         F1/A1 = F2/A2
keterangan :   F1 = gaya yang diberikan pada lubang kecil
                     F2 = gaya yang diberikan pada lubang besar
                     A1 = luas penampang lubang kecil
                     A2 = luas penampang lubang besar

B. GETARAN & GELOMBANG
1. Getaran
Getaran adalah gerak bolak-balik melalui titik setimbang. Getaran termasuk gerak periodik.
rumus :           T = 1/f  atau f = 1/T
                      T = t/n  atau f = n/t
keterangan :   T = periode (s)
                     f = frekuensi (Hz)
                     t = waktu (s)
                     n = jumlah getaran 


2.Gelombang
Gelombang adalah usikan (gangguan) yang merambat. Gelombang juga termasuk getaran yang merambat, yang membawa energi dari suatu tempat ke tempat lain. Ketika merambat, medium (perantara) tidak ikut berpindah, melainkan hanya usikan/getarannya (berupa energi) yang ikut berpindah.

Pengelompokkan Gelombang
Berdasarkan keperluan mediumnya :
a. gelombang mekanik yaitu gelombang yang memerlukan medium untuk merambat.
    cth: gelombang bunyi, gelombang permukaan air, gelombang pada tali.
b. gelombang elektronik yaitu gelombang yg dapat merambat tanpa medium.
    cth: gelombang radio, gelombang televisi, cahaya matahari
Berdasarkan arah getarnya :
a. gelombang transversal -> arah getarnya tegak lurus terhadap arah rambatannya.
    cth: gelombang permukaan air, gelombang pada tali, gelombang elektromagnetik.
b. gelombang longitudinal -> arah getarnya berimpit dgn arah rambatannya.
    cth: gelombang bunyi, gelombang pada slinki.

Panjang gelombang (λ) : -jarak yg dibentuk satu bukit dan satu lembah
                                      -jarak 2 puncak yang berdekatan
                                      -jarak 2 dasar lembah yang berdekatan
rumus :           V = λ.f
               V = λ/T
                S = n.λ
keterangan : V = kecepatan (m/s)
                   λ = panjang gelombang
                   S = jarak (m)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar